Oral seks bisa menjadi salah satu alternatif kegiatan seks yang sangat mengasyikkan. Sebab, mulut dan lidah merupakan bagian tubuh sensitif yang sama-sama memiliki ujung syaraf peka terhadap rangsangan.
Kegiatan seks yang satu ini merupakan praktek seksual yang sudah ada sejak zaman dahulu. Seperti seni erotis kuno bangsa jepang atau seks ala kamasutra. Tapi tidak sedikit pasangan yang khawatir dengan kegiatan oral seks karena mulut merupakan gudang kuman. Bagaimana oral seks yang aman dan sehat?
Mandi
Jika takut dengan berbagai kuman yang dapat menimbulkan penyakit, disarankan untuk mandi sebelum melaksanakan kegiatan seks. Selain untuk kebersihan tubuh, mandi juga akan menimbulkan rasa segar sehingga bisa membuat perasaan menjadi rileks. Mandilah pakai sabun dan bersihkan organ vital sebersih mungkin.
Pakai Kondom
Bila takut terserang penyakit menular yang berbahaya seperti HIV, terutama jika melakukan kegiatan seks beriko tinggi, sebaiknya memakai kondom. Memang, melakukan oral seks dengan memakai kondom rasanya kurang puas, tapi demi hal-hal yang tidak diinginkan, sebaiknya pakai saja. Beritahu lawan main jika Anda hendak ejakulasi karena sebaiknya ejakulasi di luar mulut.
Mencium Klitoris
Menghisap klitoris di bagian vagina dengan ringan. Perhatikan reaksi pasangan selagi Anda mencium organ seksnya.
Fellatio
Tidak sedikit wanita yang merasa kikuk melakukan oral seks pada Mr.P. Jika hal itu terjadi, maka bicarakan padanya tentang alat kelamin Anda. Tunjukkan padanya tentang perasaan enak dan nyaman. Tetapi jangan paksakan pasangan memasukkan Mr.P Anda lebih dalam ke mulutnya. Pasangan bisa tersedak. Ingat, jangan merasa ditolak jika pasangan tidak berkenan menelan sperma Anda. Sebab, sebagian wanita memang sulit menerimanya. Pun jika pasangan menolak melakukan oral seks, jangan dipaksa. Sebab, pemaksaan seks sama saja dengan pelecehan seksual dan pemerkosaan.
Monday, March 24, 2008
Oral Seks Sehat Dan Aman
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment